SENSOR SUARA


A.   PENDAHULUAN

I.              Pengertian
Sensor adalah device atau komponen elektronika yang digunakan untuk merubah besaran fisik menjadi besaran listrik sehingga bisa di analisa dengan menggunakan rangkaian listrik.
II.            Sensor suara          
Sensor Suara adalah sebuah alat yang mampu mengubah gelombang Sinusiuda suara menjadi gelombang sinus energi listrik (Alternating Sinusioda Electric Curret).         
Sensor suara bekerja berdasarkan besar/kecilnya kekuatan gelombang suara yang mengenai membran sensor yang menyebabkan bergeraknya membran sensor yang juga terdapat sebuah kumparan kecil dibalik membran tadi naik dan turun.   
Oleh karena kumparan tersebut sebenarnya adalah ibarat sebuah pisau berlubang-lubang, maka pada saat ia bergerak naik turun, ia juga telah membuat gelombang magnet yang mengalir melewatiya terpotong-potong. Kecepatan gerak kumparan menentukan kuat-lemahnya gelombang listrik yang dihasilkannya.  
Komponen yang termasuk dalam Sensor suara yaitu :    
- Microphone    
Micropone adalah komponen elektronika dimana cara kerjanya yaitu membran yang digetarkan oleh gelobang suara akan menghasilkan sinyal listrik.
B.   PEMBUATAN SENSOR SUARA
I.     Komponen-komponen
Komponen-komponen yang  di gunakan dalam pembuatan sensor suara ini dapat kita paparkan seperti dibawah ini, komponennya sangat mudah untuk didapatkan dan dana yang digunakan tidaklah terlalu mahal, adapun daftar komponennya adalah sebagai berikut :

1.    RESISTOR :  adalah komponen elektronik dua saluran yang didesain untuk menahan arus listrik dengan memproduksi penurunan tegangan diantara kedua salurannya sesuai dengan arus yang mengalirinya, berdasarkan hukum Ohm
1 k Ω               : 2 biji
68 k Ω             : 1 biji
100  Ω                        : 1 biji
2 k Ω               : 1 biji
2.    Condensator
3,3 uF / 50 v   : 2 biji
100  uF / 16    : 1 biji
10  uF / 16 v   : 2 biji
C 100 nF        : 1 biji
C 2,2  nF         : 1 biji
3.    TRIMPOT: adalah resistor yang nilai resistansinya dapat diubah-ubah dengan cara memutar porosnya dengan menggunakan obeng. Untuk mengetahui nilai hambatan dari suatu trimpot dapat dilihat dari angka yang tercantum pada badan trimpot tersebut.
47 k Ω             : 3 biji
4.    Dioda : Dioda merupakan suatu semikonduktor yang hanya dapat menghantar arus listrik dan tegangan pada satu arah saja. Bahan pokok untuk pembuatan dioda adalah Germanium (Ge) dan Silikon/Silsilum (Si).
IN 4148          : 2 biji

5.    IC (INTEGRATED CIRCUIT)
UA 741 CN
·         The UA741 is a high performance monolithic operational amplifier constructed on a single silicon chip. It is intented for a wide range of analog applications.
·         UA741 adalah kinerja tinggi monolitik operasional penguat dibangun pada silikon tunggal chip. Ini dimaksudkan untuk berbagai aplikasi analog.
LM 38 6N-1 : Penguat audio, memperkuat sinyal audio.
A  2277 P : Penghalus audio.
6.    Condensator Mic     : 1 biji
7.    LED                            : 1 biji
8.    Timah
9.    PCB Matriks
10.  Potensio Meter 100  k Ω    
11.  Condensator Mic 1 buah
12.  Led 1 biji
13.  Solder
14.  Kabel secukupnya

III.           CARA  KERJA
Sensor suara adalah sensor yang cara kerjanya yaitu merubah besaran suara menjadi besaran listrik. Sinyal yang masuk akan di olah sehingga akan menghasilkan satu kondisi yaitu kondisi 1 atau 0. Sensor suara banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari, Contoh Pengaplikasian sensor ini adalah yang bekerja pada system robot. Suara yang diterima oleh microfon akan di transfer ke pre amp mic, fungsi pre amp mic ini adalah untuk memperkuat sinyal suara yang masuk kedalam komponen.
Setelah sinyal suara diterima oleh preamp mic, kemudian di kirim lagi ke rangkaian pengkonfersi yang mana rangkaian ini berfungsi untuk merubah sinyal suara yang berbentuk sinyal digital menjadi sinya analog agar bisa dibaca oleh mikrokontroler. Jika sinyal tersebut diterima oleh mikro kontroler maka akan diolah sesuai dengan program yang dibuat, apakah robot akan berjalan atau berhenti.
Suara yang masuk direkam oleh komponen kemudian akan disimpan oleh memory. Sebagai contoh jika kita bertepuk tangan 1 kali maka akan dikenali sebagai kondisi 1 atau on sehingga robot dapat berjalan. Jika bertepuk tangan 2 kali maka robot akan mati atau mendapat sinyal kondisi 0. Penggunaan sinyal tergantung dari user bagaimana dia menggunakannya.
Kesensitifan  sensor suara dapat diatur, semakin banyak condensator yang digunakan pada pre amp maka akan semakin baik daya sensitive dari sensor suara tersebut. Begitu juga pada saat penggunaan suara harus dalam kondisi tertentu, karena jika terdapat suara lain yang masuk maka akan tidak dikenali oleh sensor, begitu pula frekuensi yang digunakan harus sesuai pada saat kita menginput suara awal dan input suara pada saat menjalankan program.
C.   KESIMPULAN DAN SARAN
I.              Kesimpulan
SENSOR SUARA adalah sebuah alat yang mampu mengubah gelombang Sinusiuda suara menjadi gelombang sinus energi listrik (Alternating Sinusioda Electric Curret). Sensor suara bekerja berdasarkan besar/kecilnya kekuatan gelombang suara yang mengenai membran sensor yang menyebabkan bergeraknya membran sensor yang juga terdapat sebuah kumparan kecil dibalik membran tadi naik dan turun.
Sensor suara yang dibuat pada praktikum ini adalah cara kerjanya yaitu merubah besaran suara menjadi besaran listrik. Sinyal yang masuk akan di olah sehingga akan menghasilkan satu kondisi yaitu kondisi 1 atau 0, yang mana sinyal tersebut dibaca oleh mikrokontroler.

II.            Saran
Demikian laporan pembuatan sensor suara kami, semoga apa yang kami kerjakan mendapatkan manfaat untuk kita semua. Jika  ada kebaikan dari tulisan ini itu datangnya dari allah SWT, tetapi jika ada kekurangan itu datangnya dari kam sebagai manusia biasa yang tidak luput dari dosa dan khilaf. Kami sangat mengharapkan masukan dari berbagai pihak untuk perkembangan laporan dan praktikum instrumentasi ini yaitu mengenai sensor suara.

Comments
0 Comments

0 komentar:

Recent Comments

Biarlah Waktu Berjalan Karena tidak ada yang bisa menghentikannya.. Belajar Menjalani hidup adalah suatu perjuangan yang harus kita jalani